Ketua TP PKK Palembang Bantu Korban Kebakaran


Palembang, Liputan Sumsel.com - Masyarakat Kota Palembang diwanti-wanti untuk selalu waspada jika meninggalkan rumah dalam keadaan kosong.


“Pastikan stop kontak listrik sudah dicabut. Kompor diperiksa,” ujar Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palembang, Dewi Sastrani.


Ia mengatakan itu saat meninjau korbak kebakaran di Jalan Perdamaian, Sukawinatan, RT 77, Senin (10/3/2025). Turut mendampingi Dewi, Wakil Ketua TP PKK Palembang Putri Azizah.


Dewi menuturkan, penghuni rumah saat itu ingin pergi berbuka puasa, yang jaraknya tidak jauh dari rumah. Tapi, yang bersangkutan lupa mencabut stop kontak kipas angin. Karena kelalaian itu, terjadi hubungan singkat arus listrik atau korsleiting. Selanjutnya bisa ditebak. Terjadi kebakaran. Alhamdulillah, api tidak menyebar ke perumahan sekitar.


Dewi mengingatkan, hal-hal yang sepertinya sepele, jika tidak waspada bisa berisiko dan jadi bencana.


“Saya mengimbau masyarakat yang hendak bepergian meninggalkan rumah agar tetap waspada. Pastikan rumah dalam kondisi aman untuk ditinggalkan bepergian. Apalagi, saat ini cuaca dalam kondisi panas yang terik dan hujan yang deras,” ujar Dewi.


Terkait bantuan, Dewi mengatakan berupa alat-alat sekolah dan bantuan sehari-hari atau sembako.


“Semoga bantuan yang sedikit ini bisa bermanfaat,” demikian Dewi Sastrani. (Rl/Al)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.