Bupati Lahat Letakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Ar- Rohman Desa Lebak Bud


LAHAT,liputansumsel.com Peletakan Batu pertama pembangunan Masjid Ar-Rohman oleh Bupati Lahat Cik Ujang, SH pada hari ini, Senin (17/01) Bertempat di Desa Lebak Budi Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat.


Turut hadir dalam acara ini Wakil Bupati Lahat H. Hariyanto,SE. MM, Seketaris Sekda Lahat Chandra,SH.MM,Ketua DPRD Lahat Fitrizal Homizi,ST beserta anggota,Forkopimda Kabupaten Lahat,Ketua TP .PKK Lahat Lidyawati Cik Ujang, beserta anggota,Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lahat, para Kepala OPD di Lingkup pemerintah Kabupaten Lahat, para Camat Merapi Area, pimpinan perusahaan serta para tamu undangan yang sempat hadir.


Dalam sambutan Tokoh masyarakat yang di sampaikan oleh Junaedi  dalam kata sambutmenyampaikan mewakili masyarakat mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Bupati Lahat Cik Ujang,SH atas pembangunan Masjid Ar-Rohman.Di sampaikanya juga pembangunan masjid semoga dalam pbangunan ini akan berjalan dengan lancar.


"Kami masyarakat Lebak Budi dan sekitarnya mengucapkan rasa terima kasih kepada Bupati Lahat atas pbangunan masjid ini dan mudah-mudahan menjadi amal jariyah bersama keluarga besar."harapnya.


Sementara Bupati Lahat Cik Ujang, SH dalam arahanya mengatakan bahwa pembangunan masjid Ar-Rohman ini diatas tanah pribadi milik Bupati Lahat dan Keluarga.Disampaikanya juga proses untuk memiliki tanah ini melalui proses yang panjang sehingga tanah ini dapat di miliki oleh Bupati Lahat.


"Kami berharap dengan adanya pembangunan masjid Ar-Rohman ini akan menambah keimanan dan ketaqwaan masyarakat Lebak Budi dan sekitarnya serta tanah ini akan di hibahkan ke Desa Lebak Budi.Kami atas na keluarga meminta dukungan dan supportnya sehingga pembangunan masjid ini akan berjalan dengan lancar."ujarnya


Ditempat yang sama Kepala Desa Lebak Budi Susi Maryani menambahkan selaku kepala Desa dan masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lahat atas pembangunan masjid ini.Dan juga mudah-mudahan nantinya akan menambah ketaqwaan masyarakat Lebak Budi untuk beribadah.


"Kami masyarakat Lebak Budi sangat antusias dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lahat atas pembangunan masjid ini dan kami siap membantu dalam proses pembangunan masjid ini,"ucapnya.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.