Warga Dusun Riam Pinang Jamu Satgas TMMD Santap Siang
Setelah seharian berjibaku dengan kegiatan di lapangan, Personel TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 Tahun 2021 Kodim 1009/Tla dijamu makan siang oleh warga Desa Tanjung Kec. Bajuin Kab. Tanah Laut, Minggu (03/07/2021).
Tampak terlihat Danramil 1009-02/Pelaihari selaku koordinator pembukaan jalan, Danramil 1009-06/Kintap selaku koordinator Bakti Sosial dan beberapa personel sedang menikmati makanan yang dihidangkan warga.
Ini merupakan bentuk rasa perhatian dan terimakasih warga kepada Satgas TMMD yang sudah memperhatikan Desanya.
Hidangan yang disajikan pun bukan merupakan hidangan yang mewah tetapi hidangan yang sederhana. Dengan kesederhanaan ini sehingga terlihat jelas rasa kekeluargaan, kebersamaan dan kebahagiaan dalam momen ini, semoga keakraban ini akan terus terjalin walaupun TMMD nantinya sudah berakhir. (Pendim 1009/Tla)
Tidak ada komentar
Posting Komentar