Tinjau Lokasi Pembangunan Jembatan Tim Waasev Apresiasi Pelaksanaan TMMD Ke-111 Kodim 1202/Singkawang


Bengkayang -liputansumsel.com--
 Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) yang di pimpin Kolonel Inf Kadek Subawa, didampingi Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 1202/Skw Letkol Inf Condro Edi Wibowo S.Sos.M.Han, Pasi Ter Kodim 1202/Skw Kapten Inf Sarmin, Sekda Bengkayang Bpk Obaja SE.M.Si, dan beserta rombongan yang lain untuk meninjau lokasi TMMD Ke-111 Kodim 1202/Skw di Desa Sentangau Jaya, Kecamatan Seluas, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.

Tiba di lokasi, tim Wasev beserta rombongan langsung meninjau sasaran fisik pelaksanaan TMMD ke-111 yaitu, pembangunan Jembatan rabat beton dengan diameter lebar 3 meter dan panjang Jembatan 4 meter.

Serta sasaran fisik yang lainnya, yaitu perbaikan atau perehaban PUSTU (Puskesmas Pembantu), pembuatan jalan rabat beton dan pembangunan pagar gereja katolik Santo Kristoforus.

Ketua Tim Wasev, Kolonel Inf Kadek Subawa menyampaikan, kedatangannya ini dalam rangka melaksanakan pengawasan dan evaluasi (Wasev) Sekaligus, melihat kinerja satuan tugas TMMD dan memastikan proses TMMD Ke-111 yang dilaksanakan Kodim 1202/Singkawang berjalan sesuai dengan yang direncanakan.

Dihadapkan dengan situasi Pandemi Covid saat ini, Kolonel Inf Kadek Subawa juga mengapresiasi pelaksanaan TMMD yang saat ini tengah berlangsung, serta dukungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang dalam kegiatan TMMD ini.

"Oleh karena itu pengerjaan Jembatan rabat beton baru ini mesti dilanjutkan oleh pemerintah daerah untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat," ungkapnya.(Pendim1202/Skw)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.