Ma'had Utsmani 4 Rawang Besar SP PadangTerima Bantuan Keramik Dari KODIM 0402 OKI/OI
OKI, LiputanSumSel.Com-Ma'had Utsmani 4 yang berada tepat di Desa Rawang Besar Kecamatan SP Padang Kab OKI, Ma'had Utsmani biasa disebut dengan Boarding School atau Sekolah Asrama dengan Mudir Ma'had Ipan Sikta Usman.
Ma'had Utsmani 4 hari ini Rabu (06/10/21) telah menerima Bantuan Sosial langsung dari KODIM 0402 OKI/OI, Pemberian bantuan Sosial dari Kodim 0402 OKI/OI Berupa Keramik untuk pembangunan Ma'had yang kini tengah dalam proses Pembangunan.
Bantuan Keramik yang diberikan Oleh Dandim 0402 OKI Letkol Czi Zamroni S.Sos yang di Wakili oleh Mayor Ckh Ernanda Laksanawan, SH MH dan anggota KODIM yang disambut dengan baik oleh Mudir Ma'had serta Santri dan beberapa Tokoh Masyarakat Desa Rawang Besar.
Menurut Ernanda"Dengan adanya bantuan ini semoga dapat membantu meringankan proses pembangunan Ma'had agar dapat segera terselesaikan dan Santri bisa belajar dengan baik dan nyaman" Harapnya.
Ditempat yang sama Keterangan Ipan selaku Mudir Ma'had Utsmani 4 saat dibincangi juga mengatakan" Bangunan Ma'had Utsmani baru berdiri 8 bulan dan telah bermukim 16 Orang Santri, sedangkan untuk tingkat TPA (Taman Pendidikan Alquran) sebanyak 60 orang Santriwan/ Santriwati" Jelasnya.
Lanjut Ipan" Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada KODIM 0402 OKI/OI yang telah memberikan bantuannya langsung untuk Ma'had Utsmani 4, semoga kedepannya Ma'had Utsmani ada Donatur donatur lain yang dapat memberikan bantuannya agar Ma'had dapat segera diselesaikan proses pembangunannya agar Kegiatan belajar mengajar dapat berlangsung dengan baik dan nyaman untuk semua" Harap Ipan. (Povi)
Tidak ada komentar
Posting Komentar