Organisasi Kepemudaan AMI Kota Palembang bantu Korban Kebakaran di Jakabaring

Palembang, Liputan Sumsel.com-Guna Membantu meringankan beban korban Kebakaran  di Kelurahan 15 Ulu Kecamatan Jakabaring, Palembang. Organisasi Kepemudaan Anak Muda Indonesia (AMI) Kota Palembang  adakan bakti sosial.

Kegiatan pengumpulan bantuan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian pasca kebakaran yang telah menimpah 18 rumah warga di kelurahan 15 ulu Kecamatan Jakabaring kota Palembang pada tanggal 17 Mei lalu.

Untuk pengumpulan bantuan Organisasi Kepemudaan AMI Kota Palembang  melakukan dengan cara swadaya dari Kader-kader AMI Kota Palembang serta mengadakan  penggalangan dana di simpang lampu merah Jalan Kapten A.Rivai dekat Kantor DPRD Provinsi Sumatera Selatan,Sabtu(26/5/2018).

Ketua Organisasi Kepemudaan Anak Mudah Indonesia (AMI) Kota Palembang Heriyadi yang didampingi Wakil Bidang 1 Rahmat Baktir mengatakan bahwa kegiatan ini adalah wujud Peduli AMI untuk membantu meringankan warga yang terkena dampak kebakaran.

"Ini adalah sebagai bentuk solidaritas, kebersamaan dan kepedulian bagi AMI Kota Palembang terhadap sesama atas musibah yang dialami saudara-saudara kita,"ujar Hariyadi.

AMI mendonasikan hasil baksos kepada korban kebakaran 15 Ulu dalam bentuk bahan materil bangunan dan diserahkan langsung ke masyarakat yang menerima bantuan yang diwakili oleh  ketua RT setempat .

"Kami berharap bantuan yang kami berikan dapat meringankan beban masyarakat yang terkena musibah,"pungkasnya.(Ali)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.